Jumat, 18 Januari 2013

TNI Bahu Membahu dibawah guyuran hujan

Hujan
deras yang mengguyur wilayah
Jakarta, Jumat (18/1/2013) dini hari,
tak menghalangi semangat para
anggota TNI dari Batalyon Yonkaf I
Cijantung dan Arhanudri Tangerang
membangun tanggul darurat di Kali
Manggarai, Taman Lawang, Kuningan.
Di bawah guyuran hujan, dengan
seragam loreng yang basah kuyup,
puluhan prajurit bahu-membahu
mengangkat batu-batu besar untuk
kemudian dimasukkan dalam
keranjang kawat lalu diturunkan ke
pinggir kali.
Para prajurit TNI ini bekerja menahan
dingin, lapar, dan rasa kantuk. Mereka
sudah diterjunkan sejak Kamis
(17/1/2013) pukul 19.00 WIB.
Saat ini waktu sudah menunjukkan
pukul 02.00 (Jumat dini hari). "Ya
beginilah namanya tugas tentara,"
kata seorang prajurit sembari
mengeringkan topi sejenak di tenda
darurat.
Tanggul di Kali Manggarai, Taman
Lawang, jebol pada Kamis siang
sekitar pukul 12.00 WIB. Akibatnya air
meluap hingga menyebabkan banjir
besar di sekitar Jl Thamrin hingga
Bundaran Hotel Indonesia.
Diperkirakan, pengerjaan tanggul
darurat ini baru akan selesai hingga
pagi nanti. Itu artinya para prajurit TNI
dengan bantuan dua alat berat harus
bekerja ekstra sampai pagi.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar